


Jakarta, KoranSN
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar meminta Presiden Joko Widodo untuk memberikan perhatian yang sungguh-sungguh untuk kesehatan santri di seluruh tanah air.
“Harapan besar kami, pemerintah dan presiden memberikan perhatian yang sungguh-sungguh terutama di bidang kesehatan para santri santri kita di berbagai pelosok tanah air,” kata Muhaimin dalam sambutannya di hadapan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Kamis.
Muhaimin menjelaskan lima tahun lalu, terdapat anggaran kesehatan dari pemerintah pusat untuk pesantren. Tetapi beberapa waktu terakhir, mengalami hambatan, yang kemungkinan karena APBN. Tetapi pihaknya berharap ke depannya, anggaran untuk kesehatan semakin meningkat.
Musyawarah nasional (Munas) alim ulama dan musyawarah kerja nasional (Mukernas) PKB tahun 2021 dibuka langsung Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Kamis. HALAMAN SELANJUTNYA>>