

Palembang, SN
Dalam acara yang bertema Sehari Bersama Polantas yang dihadiri Dirlantas Polda Sumsel Bambang Priswanto beserta jajaran dan Walikota Palembang Harnojoyo untuk aksi keselamatan berlalu lintas 2016, pihak Polantas melaunching pengurusan Surat Izin Mengendarai (SIM) Online serentak di seluruh Indonesia di Halaman Rumah Dinas Walikota Palembang, Minggu (6/12).
Bambang menjelaskan, untuk saat ini baru 45 kota di Indonesia yang ter-Onlinekan masalah SIM ini.
“Kita akan laksanakan secara bertahap nanti akan dicoba untuk tahun anggaran 2016 seluruh kabupaten bisa kita kita laksanakan juga, untuk sementara memang baru kota- kota besar dulu,” ujarnya.
Dia juga mengatakan dengan SIM Online ini, masyarakat dapat memperpanjang SIM tanpa harus menungurusnya di daerah masing-masing.
“Dengan ini otomatis bagi yang ingin memperpanjang SIM nantinya tidak harus pergi kedaerah masing-masing lagi karena bisa dilakukan secara online dimanapun berada,” katanya.
Untuk proses memperpanjang SIM melalui sistem online ini tidak membutuhkan waktu lama dan tentunya meminimalisir hal-hal yang berbelit-belit sesuai dengan apa yang sering dikeluhkan oleh masyarakat.
“Kita hanya memerlukan waktu sekitar sepuluh menit dan itu sudah selesai, di luar antri, untuk kendala sendiri yang fatal tidak ada itu namun tergantung kepada jaringan yang ada,” jelasnya.
Sementara untuk Kota Palembang sendiri telah disiapkan empat bus pelayanan untuk SIM Online berlaku mulai 6 desember ini, dan pihak polantas juga memberikan gratis perpanjangan SIM bagi 100 pendaftar pertama dihari tersebut.
Di sisi lain Walikota Palembang Harnohoyo sendiri mengucapkan rasa terimakasihnya kepada pihak Polri karena telah memberikan pelayanan yang cukup baik kepada masyarakat KOta Palembang.
“Karena kita tahu banyak mahasiswa dan pengusaha yang ada di luar Palembang jadi dengan adanya SIM Online ini, polri sudah melayani dan memudahkan masyarakat dalam pembuatan SIM secara online,” katanya.
Harnojoyo juga menambahkan, atas nama pemerintah dia sangat mengapresiasi terobosan yang dilakukan oleh Polri tersebut.
“Kita harus bangga terhadap terobosan Polri dalam rangka memberikan pelayanan yang terbaik kepada seluruh masayarakat terutama dalam SIM, Karena jika kita sudah punya SIM membawa kendaraan akan lebih PD, tentunya hal ini juga dapat meminimalisir angka kecelakaan yang akan terjadi,” tutupnya. (rik)


