APJI Bagikan 1.000 Porsi Makanan Gratis di OPI Mall

Sejumlah pengunjung melihat dan mencicipi beragam kuliner yang disajikan.
Sejumlah pengunjung melihat dan mencicipi beragam kuliner yang disajikan.

Palembang, SN

Dalam kegiatan Catering Expo 2015 yang berlangsung selama tanggal 14-16 Desember 2015, Asosiasi Pengusaha Jasaboga Indonesia (APJI) Sumatera Selatan bagikan 1.000 porsi makanan secara cuma- cuma kepada pengunjung OPI Mall. Hal ini akan di adakan selama kegiatan berlangsung.

Selain itu, Ketua APJI Sumatera Selatan (Sumsel) Pusparia W Raharjo mengatakan acara ini juga digelar berbagai lomba.

“Makan gratis disiapkan oleh 20 pemilik catering anggota APJI Sumsel selama tiga hari kepada pengunjung catering expo, telah disiapkan 3.000 kupon an dibagikan kepada pengunjung,” katanya, Senin (14/12).

Pusparia juga menambahkan, Catering Expo juga akan semakin meriah dengan rangkaian kegiatan Lomba Cipta Kreasi Makanan dari Ikan. Tak tanggung-tanggung, juri yang dihadirkan dalam even ini adalah chef profesional, yakni Chef Kelana. Lomba cipta kreasi makanan dari ikan ini menjadi salah satu yang ditunggu-tunggu. Soalnya Palembang memang sudah terkenal sebagai daerah yang kaya masakan dari ikan.

Baca Juga :   Rupiah Akhir Pekan Ditutup Melemah Tembus Level Psikologis Rp14.000

“Silahkan ibu-ibu ciptakan kreasi, bisa bentuknya makanan ataupun masakan. Terpenting bahannya ikan, boleh ikan laut dan ikan sungai,” paparnya.

Untukl lomba cipta kreasi masakan ikan, panitia membagi dua kategori yakni Ibu-ibu untuk hari ini (senin) dan pelajar selasa (15/12), dan acara dimulai pukul 09.30 WIB hingga selesai.

“Semua masakan sudah disiapkan dari rumah, jadi di lokasi lomba hanya dinilai oleh juri,” ujarnya.

Dalam kesempatan ini juga digelar acara pemberian penghargaan sebagai bentuk apresiasi kepada pengusaha catering senior dalam bentuk APJI Award.

Baca Juga :   Pj Gubernur Babel Pastikan Harga Sembako Stabil Seusai Idul Fitri

“Ini sebagai bentuk rasa kebersamaan antar sesama pengusaha catering, dengan even catering expo ini diharapkan masyarakat dapat mengetahui catering-catering di Sumsel, yang sudah layak dan memiliki sertifikat,” lanjutnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Pimipinan Pusat (DPP) Apji Rahayu Muliadi mengatakan, dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi Asia (MEA), pihaknya mengaku tidak akan gentar karena masyarakat Indonesia 80% masih mencintai produk Indonesia dan pihaknya akan terus meningkatkan para anggota yang sudah bersetifikasi.

“Pengurus APJI langsung turun kelapangan untuk mengurus dan membina para anggota dan karyawan agar dapat menghasilkan sesuatu yang lebih baik untuk kedepannya, mari seluruh pengusaha tata boga untuk bersama-sama tetap bersatu padu dalam menghadapi MEA,” tuturnya. (rik)





Publisher : Anton Wijaya

Lihat Juga

BPH Migas: Suplai BBM dari Kilang Pertamina Plaju Aman

Palembang, KoranSN Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) memastikan rantai pasok Bahan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!