

Indralaya, KoranSN
Berita Hoak dapat mengakibatkan rusaknya tatanan berbangsa dan bernegara, salah satu bentuk Keseriusan DPRD OI Tangkal Hoak, diabadikan dalam bentuk tulisan seragam bantuan DPRD OI untuk PWI OI.
DPRD OI baru-baru ini telah memberikan bantuan seragam untuk Wartawan yang tergabung dalam kepengurusan PWI OI maupun yang belum tergabung dengan jumlah seragam sebanyak puluhan baju kemeja.
Plt Ketua PWI OI, Heni Primasari mengatakan, Ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pihak DPRD OI yang telah memberikan apresiasi kerja wartawan dengan memberikan seragam Pers yang dapat memberikan spirit baru bagi kami insan Pers khusunya yang bertugas di Bumi Caram Seguguk ini.
“Ini akan menambah semangat kami dan spirit baru dalam bertugas mencari dan meliput pemberitaan khususnya dalam wilayah Ogan Ilir, semoga sharing partner ini akan tetap terus terjalin demi majunya Kabupaten yang kita cintai bersama ini,” ujar Heni. HALAMAN SELANJUTNYA>>


