


Sekayu, KoranSN
Bertempat di Kawasan Suaka Margasatwa Dangku Musi Banyuasin, PT PLN (Persero) dan Balai Konservasi Sumber Daya Alam Sumatera Selatan (BKSDA Sumsel) melepasliarkan satwa dilindungi. Sebanyak 8 ekor satwa dilepaskan, yaitu 4 ekor owa siamang (Symphalangus syndactylus), 2 ekor beruang madu (Helarctos malayanus), 1 ekor binturong (Arctictis binturong) dan 1 ekor kucing hutan (Felis bengalensist).
Sejalan dengan Peringatan Hari Konservasi Alam Nasional (HKAN) dan Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada tanggal 5 Juni 2022. Hal ini merupakan dukungan dan aksi nyata yang dilakukan oleh PT PLN (Persero) bersama BKSDA Sumsel untuk mendukung pelestarian Ekosistem.
Pelaksanaan Kegiatan ini dihadiri oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam Sumatera Selatan, yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Kepala Seksi Konservasi Wilayah I, Yusmono, S.Hut., M.Si, Senior Manager Perizinan, Pertanahan dan Komunikasi PT PLN (Persero) UIP Sumatera Bagian Selatan, Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Selatan, Dinas Lingkungan Hidup Musi Banyuasin, KPH Wilayah 1 Meranti, PT Pinago, PT Sentosa Bahagia. HALAMAN SELANJUTNYA>>


