

Begitu juga dengan Wakil Ketua DPRD Muratara, Amri Sudaryono mengatakan Muratara ini bukan milik seseorang, bukan milik golongan, bukan milik pejabat tapi Muratara ini milik bersama.
“Mereka ini baru saja berjuang pada Covid-19 tapi kenapa mereka ini sampai di Rumahkan,”Katanya setelah mendengar keluhan dari Nakes
Masih ditempat yang sama, Ketua DPRD Muratara Efriansyah mengungkapkan kenapa pada saat pembahasan anggaran kemarin tidak ada ceritanya akan merumahkan Nakes, kalo seperti ini permasalahannya lain lagi ceritanya.
“Bisa saja kedepan tidak kami masukkan anggarannya kalo seperti ini, nah sekarang ini bagaimana hati nurani kita, kalo ini sudah zolim namanya karena mereka ada yang sudah bekerja dari tahun 2010,”Katanya dalam audiensi dengan Nakes. (Snd).



