

Palembang ,SN
South Sumatera Gemstone Festival 2015 resmi di gelar, Minggu (31/5) sampai 10 Juni 2015 di Kompleks Jakabaring Sports City. Opening ceremony festival batu akik road to Asian Games terbesar se Sumsel ini di hadiri Gubernur Sumsel Alex Noerdin.
Dalam sambutannya, Alex mengaspirasi dengan adanya kegiatan ini. “Saya berharap di tahun 2016 akan ada lagi festival semeriah ini, begitu juga 2017 dan 2018 lebih lagi,” katanya.
Pantauan SN, antusias para peserta sangat tinggi. Bahkan, banyak peserta festival yang berasal dari luar provinsi, seperti Aceh, Padang, Bengkulu, Lampung, Bangka, Jakarta, Kalimantan hingga Ambon.
“Beberapa peserta yang sudah masuk sejak dibuka bulan lalu telah mengisi stan yang sudah di siapkan. Ratusan jenis batu akik yang ada di pamerkan dan akan memanjakan para pecinta batu akik di palembang, seperti batu teratai yang saat ini tengah banyak digemari oleh para pecinta batu akik,” kata Ketua Umum Palembang Gems Center Community (PGCC) Ahmad Dailami Toha.
Selain itu, dalam festival ini, panitia juga menggelar acara lainnya seperti lomba batu akik berhadiah, pameran batu mulia, batu permata, talk show, seminar, lelang umum hingga kegiatan amal. (yun)