



Jember, Jawa Timur, KoranSN
Harga sejumlah bahan pokok di pasar tradisional Kabupaten Jember, Jawa Timur masih terpantau stabil usai kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) yang sudah berjalan tiga pekan lebih.
“Alhamdulillah sudah memasuki akhir bulan September ini terpantau harga sembako di beberapa pasar tradisional Jember masih relatif stabil,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jember Bambang Saputro di kabupaten setempat, Selasa (27/9/2022).
Menurut dia, beberapa komoditas yang relatif stabil yakni beras medium hingga premium, minyak goreng, gula pasir, dan daging sapi, sedangkan komoditas yang harganya naik dan masih fluktuatif yakni bawang merah, cabai rawit dan cabai merah besar.
Harga beras berkisar Rp10.000 hingga Rp12.500 per kilogram, gula pasir Rp12.000 per kilogram, minyak goreng kemasan Rp21.000 per liter dan harga daging sapi masih stabil di kisaran Rp110.000 hingga Rp115.000 per kilogram.
Berdasarkan laporan yang diterima oleh Disperindag Jember, empat komoditas yang mengalami kenaikan di 28 pasar tradisional di kabupaten setempat yakni cabai merah, cabai rawit, bawang merah dan telur ayam ras. HALAMAN SELANJUTNYA>>


