Kapal RS Terapung Milik PDIP Gelar Pengobatan Gratis di Surabaya

Kapal rumah sakit (RS) terapung Laksamana Malahayati milik PDI Perjuangan singgah di perairan Kota Surabaya, Jawa Timur, Kamis (21/9/2023), guna menggelar pengobatan gratis.(Foto-Antara)

Surabaya, KoranSN

Kapal rumah sakit (RS) terapung Laksamana Malahayati milik PDI Perjuangan singgah di perairan Kota Surabaya, Jawa Timur, Kamis, guna menggelar pengobatan gratis.

“PDI Perjuangan konsisten memilih jalur pelayanan kepada masyarakat,” kata Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono.

Rencananya kru awak medis akan memberikan pelayanan kesehatan secara gratis dan beragam bakti sosial lain hingga Jumat (22/9/2023) besok.

Sebelumnya, Kapal RS terapung Laksamana Malahayati telah berkeliling ke berbagai daerah di Indonesia. Terakhir singgah di Lamongan dan Gresik sebelum masuk perairan Surabaya.

Baca Juga :   Ma'arif Institute: Perketat Prokes untuk Cegah Penyebaran Omicron

Kehadiran Kapal RS terapung Laksamana Malahayati disambut antusias oleh para kader PDI Perjuangan di Kota Pahlawan.

“Kehadiran Kapal RS Terapung Laksamana Malahayati menjadi satu lagi kiprah nyata PDI Perjuangan dalam membantu masyarakat,” ujar Adi yang juga Ketua DPRD Surabaya. HALAMAN SELANJUTNYA>>





Publisher : Apriandi

Lihat Juga

Kemenkes Imbau Masyarakat Tidak Panik Sikapi Wabah Pneumonia di China

Jakarta, KoranSN Kementerian Kesehatan mengimbau masyarakat agar tidak panik dalam menyikapi wabah pneumonia misterius yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!