
Lahat, KoranSN
Dalam rangka menarik minat masyarakat umum Kota Lahat terutama para pengunjung, Citimall Lahat menggelar beragam kegiatan seperti Dancing Community Performance, kemarin. Mereka yang tampil tersebut tergabung dalam Komunitas Citimall Mas Lahat yang biasa latihan di Ruang Function Hall Citimall. Hal tersebut dikatakan Marketing Communication di Citimall Lahat, Burmasnyah, kemarin.
“Tampilan mereka yang memukau amat menarik para pengunjung Citimall. Hal ini memberikan hiburan tersendiri buat para konsumen kita,”ujarnya.
Tampilan para Citimall yang tergabung dalam wadah Komunitas K-Pop Lahat IBS Dance, Blackqueen, Bxorion Dragon, Eka Yolanda, Rookies, Xo Girl, Komunitas Hip Hop Gad Dance n Team dan Zumba The Amore tersebut akan kembali unjuk kebolehan pada Mei mendatang. “Kita berharap para pengunjung terhibur,”tandas Burmansyah. (rob)

