Lima OPD di Banyuasin Sukses Lakukan Transaksi E-Katalog Lokal





Lima OPD di Banyuasin Sukses Lakukan Transaksi E-Katalog Lokal.(Foto-Humas Pemkab Banyuasin)

Pangkalan Balai, KoranSN

Sebanyak lima Organisasi Perangkat Daerah (OPD) telah berhasil melakukan transaksi Katalog Elektronik (E-Katalog) pada Bimbingan Teknis (Bimtek) E-Katalog Lokal dan Toko Daring untuk PPK, Pejabat Pengadaan dan Pelaku Usaha UMKM dan Media Massa yang digelar di Auditorium Pemerintah Kabupaten Banyuasin, Rabu (15/2/2023) dan Kamis (16/2/2023).

Bimtek ini sendiri bertujuan untuk penguatan dan pemantapan pelaksanaan belanja melalui E-Katalog lokal untuk proses belanja secara elektronik sebagai tindak lanjut dari Intruksi Bupati Banyuasin Nomor:27/ 30/ INTRUKSI/ VI/ 2023 tentang Percepatan Belanja Produk Dalam Negeri dan Produk Usaha Mikro, Usaha Kecil dan Koperasi melalui Elektronik Lokal Kabupaten Banyuasin.

Baca Juga :   Pemkab Banyuasin Raih Penghargaan Terbaik I Laporan Data Keuangan

Semua ini berlaku bagi semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD), UMKM dan Perusahaan Media Massa yang akan bermitra melalui Toko Daring. Pelatihan ini dilaksanakan selama Dua hari yakni pada 15-16 Februari 2023 dengan bekal pengetahuan seputar E-Katalog lokal dan pengoperasian E-Katalog lokal Banyuasin. HALAMAN SELANJUTNYA>>



Bagikan :

Publisher : Apriandi

Lihat Juga

Bupati Banyuasin H Askolani Ikut Rakor Pengawasan Bidang Ketahanan Pangan se-Sumsel

Banyuasin, KoranSN Bupati Banyuasin, H Askolani SH MH mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengawasan Bidang Ketahanan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!