


PENUH perjuangan, tak mudah untuk berjuang mempertahankan eksistensi koran independen (tanpa group), dan Alhamdulillah kami Koran Harian SUARA NUSANTARA hari ini memasuki usia 6 tahun. Selama 6 tahun ini kami bersama rakyat Sumsel, yang setia menjadi pembaca.
Di tahun ini sedikit beda, karena kini kami juga hadir dalam bentuk online, jadi pembaca langsung bisa mengklik www.koransn.com untuk membaca berita terkini dari android, HP, dan smartphone.
Masih sangat kecil arti dan peran kami di Bumi Sriwijaya ini, tetapi sangat terasa hubungan emosional kami dengan pembaca setia yang sudah memperhatikan kami.
Tahun 2009 kami hadir pertamakali dan langsung terbit harian, Senin, Selasa, Rabu, Kamis, dan Jumat. Jujur saja masa-masa sulit kami lalui, perjuangan untuk tetap bertahan di tengah persaingan media (cetak) yang makin kompetitif, dan sampai hari ini berhasil dijalani.
Kini dengan terbit tiap hari dengan ciri khas dan format yang sudah menyatu dengan rakyat Sumsel khususnya pembaca setia, kami berusaha memberikan yang terbaik. Berita lokal Sumsel kami utamakan, walau kadang informasinya terkesan dan sangat sederhana, tetapi kami ingin berbeda.
Ciri khas telah kami temukan, dan pembaca sudah tau beda Suara Nusantara dengan media lainnya. Inilah yang menjadi kekuatan kami, walaupun kami kecil tetapi kami ingin dihargai dan dilihat.
Harapan kami setiap hari berita dan informasi yang kami hadirkan dapat menambah khazanah untuk menambah wawasan. Peran pembaca dalam hal ini sangat kami dambakan.
Sangat berbahagia kami di jajaran redaksi, ketika ada protes atau komentar terhadap berita yang diterbitkan. Ini untuk memperbaiki dan meningkatkan diri jangan cepat puas dengan apa yang dihasilkan.
Untuk itu setiap malam kami berpikir memberikan yang terbaik untuk edisi besok. Pembaca yang diutamakan, jangan sampai pembaca merasa malas untuk melihat dan membaca SUARA NUSANTARA.
Terimakasih untuk rakyat Sumsel khususnya pembaca setia yang telah menemami kami dan memberikan kontribusi dengan memberikan input berharga. (***)

