


Medan, KoranSN
Direktorat Lalu Lintas Polda Sumatera Utara menyiagakan personel di jalur wisata rawan bencana dan kepadatan pengendara mobil angkutan umum, mobil pribadi dan sepeda motor menjelang libur panjang 15-16 Mei 2022.
“Jalur wisata yang sering dilintasi pengendara dan diprediksi padat berada di wilayah Medan-Berastagi, Sumatera Utara,” kata Direktur Lalu Lintas Polda Sumut Kombes Pol Indra Darmawan Iriyanto, Jumat (13/5/2022).
Indra menyebutkan penyiagaan petugas untuk mengantisipasi jumlah kendaraan yang diperkirakan akan mengalami kepadatan di jalur Medan-Berastagi pada liburan tersebut.
Polda Sumut juga akan menyiagakan alat berat dan mobil derek guna mempercepat proses evakuasi apabila ada kendaraan yang mengalami rusak dan bencana longsor,” kata Direktur Lalu Lintas Polda Sumut itu. HALAMAN SELANJUTNYA>>



