

Bupati Banyuasin, Askolani didampingi Kapolres Banyuasin AKBP Yudhi Surya Markus Pinem, meresmikan sekaligus membuka giat jalan santai yang diikuti hampir lebih kurang 8000 kaum millenial se-Kabupaten Banyuasin, dalam rangka Milleneals Road Safety Festival, bertempat di Alun-Alun Taman Kota Pangkalan Balai Kabupaten Banyuasin, Kamis (21/2/2019) pagi.
Para peserta jalan santai memulai start dari Alun-Alun Kota Pangkalan Balai menuju Jalan Lingkar – Area Kolam Pemkab Banyuasin dan berakhir kembali di Alun-Alun Taman Kota Pangkalan Balai dan dilanjutkan dengan senam bersama.
Selanjutnya, dilanjutkan dengan penandatanganan deklarasi dan pengucapan deklarasi keselamatan berlalu lintas yang dipandu langsung Kasat Lantas Polres Banyuasin AKP Sikiman bersama anggota Sat Lantas Polres Banyuasin.
Kegiatan ini turut diikuti oleh Bupati Banyuasin Askolani, Wakil Bupati Banyuasin Slamet Sumosentono, Kapolres Banyuasin AKBP Yudhi Surya Markus Pinem yang didampingi Ketua Cabang Bhayangkari Banyuasin, Asisten I, Kadisdikporapor Banyuasin, para pejabat utama Polres Banyuasin serta ribuan kaum millenial se-Kabupaten Banyuasin.
Dalam sambutannya, Bupati Banyuasin mengimbau kepada seluruh masyarakat Banyuasin, terutama kaum millenial, bahwa Millineals Safety Road Festival ini bertujuan untuk mengajak para kaum millenial tertib berlalu lintas.
“Tentunya dalam hal ini selalu mengutamakan keselamatan dalam berkendara khususnya roda dua (R2) untuk selalu menggunakan helm dan safety belt bila menggunakan roda empat (R4) dan juga mematuhi segala peraturan dan rambu rambu lalu lintas dan kelengkapan surat menyurat kendaraan guna menimilisir terjadinya laka lantas dan korban jiwa akibat laka lantas (zero accident di Kabupaten Banyuasin),” kata Askolani. (sir)


