Warga Dusun Sungai Limpah Harapkan Pembangunan Merata





ilustrasi -pembangunan merata

PALI, SN

Memasuki usianya yang ketiga tahun, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) masih harus dihadapkan dengan sebuah realita yang mana memiliki satu dusun yang tidak memiliki aliran listrik.

Adalah dusun 2 Sungai Limpah Desa Sungai Ibul kecamatan Talang Ubi Kabupaten PALI. Berdasarkan penelusuran SN di lokasi, memang tidak ada satupun tiang listrik yang menghiasi Dusun yang memiliki sekitar 70 KK ini.

Tidak hanya itu, jalan ke lokasi dusun tersebut pun mayoritas jalan tanah yang mana ketika hujan, menjadi seperti jalan ‘bubur’. Alhasil membuat seluruh kegiatan masyarakat disana menjadi terhambat. Bahkan, yang parahnya lagi masyarakat di dusun tersebut jarang menyekolahkan anaknya dikarenakan lokasi dusun jauh dari keramaian ataupun sekolah di desa tertangga ditambah jalan kesana hanya tanah.

Baca Juga :   PNS di Banyuasin Diperiksa KPK, Kasus OTT Bupati Yan Anton

“Iyo dek, kami ne cak di dusun terisolir, jalan tanah, listrik belum masuk, dan gedung sekolah untuk anak cucu kami mengenyam pendidikan jauh dan sulit untuk kami tempuh. Kalu malem, kami makek mesin diesel untuk penerangan kami, itupun Cuma sampe jam 10 malem, habis tuh begelep lagi, jadi tambah cak katek kehidupan kalu malem,” ungkap ibu yang tidak ingin disebutkan namanya ini.

Dirinya berharap, pemerintah kabupaten PALI dapat mendengar keluhan mereka dan memberikan solusi yang terbaik bagi keberlangsungan hidup mereka di Bumi Serepat Serasan.

“Kami ne dak muluk-muluk dek, yang penting jalan dikasih batu-batu, listrik masuk ke dusun, habis tuh pacak ada gedung sekolah di sikak, biar anak kami ne idak buyan nian,” tutupnya.

Dikonfirmasi dengan pemerintah Desa melalui Sekdes Sungai Ibul, Edi mengakui jika Dusun Sungai Limpah tersebut memang belum ada listrik dan akses ke dusun tersebut hanya ada jalan tanah.

Baca Juga :   Pastikan Pelayanan Lebih Optimal

Namun, diakuinya pemerintah desa tidak hanya diam. Pihaknya telah mengajukan proposal dan bantuan ke Pemkab PALI terkait keluhan masyarakat tersebut.

“Sudah kami ajukan ke pihak Pemkab PALI atas masalah atau keluhan warga dusun Sungai Limpah, tinggal kita masih menunggu ACC dari Pemkab PALI,” pungkasnya via telpon. (ans)







Publisher : Ferdin Ferdin

Pewarta Harian Suara Nusantara, www.koransn.com, Mingguan Suara Negeriku.

Lihat Juga

Semarakkan Syiar Islam, PTBA Gelar Lomba Marawis

Muara Enim, KoranSN Dalam rangka menyemarakkan syiar Islam di bulan Ramadhan 1444 H, PT Bukit …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!